Kamis, 29 Agustus 2013

HAK UNTUK MALAS (Halaman 22)



di Mulhouse di Dornach, dari rumah-rumah sekitarnya, beberapa dari kamar-kamar kontrakan yang menyedihkan itu dimana dua keluarga masing-masing tidur di sudutnya, di atas jerami yang dihamparkan di atas lantai dan disangga dengan dua papan...kemalangan di kalangan buruh industri katun di wilayah Rhine atas begitu ekstrem hingga mengakibatkan hasil yang menyedihkan seperti ini, sehingga bila di keluarga-keluarga pengusaha, pedagang, penjaga toko atau mandor pabrik, separuh dari anak-anak mereka mencapai usia dua puluh satu tahun, maka di keluarga-keluarga penenun dan pemintal kapas separuh jumlah yang sama ini berhenti hidup sebelum mencapai usia dua tahun."

Bicara tentang kerja di pabrik, Villerme menambahkan: "Itu bukan kerja, bukan tugas, itu adalah penyiksaan dan ia ditimpakan kepada anak-anak berusia enam sampai delapan tahun. Hari demi hari siksaan panjang inilah yang menggerogoti para buruh di pabrik-pabrik pemintalan kapas." Dan mengenai lamanya jam kerja, Villerme mengamati bahwa para pesakitan di penjara-penjara bekerja tak kurang dari sepuluh jam, budak-budak di Hindia Barat[11] bekerja tak kurang dari sembilan jam, sedangkan di Perancis setelah Revolusinya pada

__________
[11] Penyebutan di masa lalu untuk pulau-pulau di Karibia. (Sumber: Encarta Dictionary)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar